Header Ads

header ads

YANG MEMBATALKAN PUASA

Sebagai seorang muslim kita berpuasa guna memenuhi kewajiban seorang muslim, karena puasa di bulan ramadhan adalah salah satu dari rukun islam yang harus kita jalankan, disaat melaksanakan puasa kita harus benar-benar berhati-hati agar puasa kita tetap terjaga, dari mulai perilaku kita sampai apa yang kita pikirkan.


Sungguh tidak mudah bagi saya, karena setiap saat dan setiap waktu tetap saja ada godaan yang datang, entah itu dari pandangan yang tidak seharusnya, dari suara-suara yang kita dengar, dari apapun yang terbesit dalam pikiran hingga menyebabkan kita memikirkan hal-hal yang negatif, namun kita harus senantiasa kembali mengingat Allah SWT, karena kita menjalankan puasa berarti kita dalam ujian menaati perintah-Nya.


Terkadang kita sering melakukan sesuatu yang kita takuti itu membatalkan puasa, apa saja kah itu yang membatalkan puasa? berikut beberapa hal yang dapat membatalkan puasa jika kita lakukan dengan sadar:

1. Memasukkan segala sesuatu kedalam mulut hingga kita menelan nya dengan sengaja, seperti makan, minum atau merokok, jelas membatalkan puasa dan kita wajib mengganti puasa kita.

2. Muntah Dengan Sengaja, ketika kita muntah dan kita lakukan dengan sengaja maka kita juga wajib mengganti puasa kita, sesuai dengan Hadist Nabi Muhammad SAW "“Barangsiapa yang muntah dengan sengaja hendaklah dia meng-qadha’ dan barangsiapa yang muntah tidak dengan sengaja, maka tidak ada qadha’ baginya.” (HR. Abu Dawud).


3. Wanita Yang Sedang Haid atau Nifas, ketika seorang wanita sedang menjalankan puasa dia mengalami Haid atau Nifas maka batal puasanya, dan pula dia wajib mengganti puasanya.



4. Jima' (Bersetubuh saat puasa)ketika seseorang melakukan jima' saat melakukan Ibadah puasa maka dia wajib mengganti puasa nya dan juga wajib membayar Kafarat berupa membebaskan seorang budak, jika tidak ada budak maka dia harus berpuasa selama dua bulan, atau memberikan makan kepada fakir miskin sebanyak 60 orang.





Post a Comment

0 Comments